Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum Pimpin Upacara Peringatan Hari Ibu ke-96 Tahun 2024
jaksa agung muda tindak pidana umum (jam-pidum) asep nana mulyana memimpin upacara peringatan hari ibu ke-96 tahun 2024 dengan tema “perempuan menyapa, perempuan berdaya menuju indonesia emas 2045”, yang diselenggarakan pada senin 23 desember 2024 bertempat di lapangan upacara kejaksaan agung. dalam membacakan amanat menteri pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak ri, jam-pidum menggarisbawahi kontribusi perempuan indonesia dari masa ke masa, mulai dari tonggak sejarah kongres perempuan pertama pada 1928 hingga peran mereka dalam mendukung stabilitas ekonomi selama krisis moneter 1998 dan pandemi covid-19. jam-pidum mengungkapkan bahwa asta cita presiden dalam mencapai indonesia emas 2045 berlandaskan dengan empat pilar utama yaitu pembangunan manusia dan penguasaan iptek, ...