Kejaksaan Agung Memeriksa 2 Orang Saksi Terkait Perkara Komoditas Timah

rabu 8 januari 2025, kejaksaan agung melalui tim jaksa penyidik pada direktorat penyidikan jaksa agung muda bidang tindak pidana khusus (jam pidsus) memeriksa 2 (dua) orang saksi, terkait dengan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam tata niaga komoditas timah di wilayah ijin usaha pertambangan (iup) pt timah tbk tahun 2015-2022 atas nama tersangka korporasi pt refined bangka tin dkk, berinisial: ah selaku karyawan bumn pt timah tbk (gm operasional produksi pt timah investasi mineral). fe selaku direktur keuangan pt timah tbk. adapun kedua orang saksi tersebut diperiksa terkait dengan penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam tata niaga komoditas timah di wilayah ijin usaha pertambangan (iup) pt timah tbk tahun 2015-2022 atas nama tersangka korporasi pt refined bangka tin d ...

Jaksa Agung Tekankan Pentingnya Sinergi Penegak Hukum dalam Penanganan Perkara Koneksitas Tindak Pidana Korupsi

jaksa agung republik indonesia burhanuddin diwakili oleh wakil jaksa agung feri wibisono menyampaikan sambutannya pada acara focus group discussion (fgd) dengan tema “kewenangan aparat penegak hukum dalam penanganan perkara koneksitas tindak pidana korupsi” yang diselenggarakan selasa 7 januari 2025 di hotel aston simatupang, jakarta. acara ini dihadiri oleh para pemimpin dan perwakilan dari institusi penegak hukum, termasuk kejaksaan, oditurat militer, dan komisi pemberantasan korupsi (kpk), serta diikuti secara daring oleh kepala kejaksaan negeri dari seluruh indonesia. dalam pidatonya, jaksa agung menyoroti pentingnya sinergi antar lembaga penegak hukum dalam menangani perkara koneksitas tindak pidana korupsi, yang melibatkan pelaku dari kalangan sipil dan militer. perkara k ...

Mengenalkan Kejaksaan Sejak Usia Dini, Puspenkum Kejaksaan Agung Menerima Kunjungan Siswa Sekolah Dasar Islam Al-Akbar Mojokerto

selasa 7 januari 2025 pukul 09.30 bertempat di press room kejaksaan agung, gedung pusat penerangan hukum kejaksaan agung, telah berlangsung kunjungan siswa dan siswi sekolah dasar islam al-akbar mojokerto dengan tema tour de jakarta, dalam rangka pembekalan dan penyuluhan hukum serta memperkenalkan institusi kejaksaan sejak usia dini. kunjungan ini turut dihadiri oleh kepala pusat penerangan hukum, dr. harli siregar, s.h, m.hum., kepala bidang media massa, irwan datuiding, s.h, m.h., kepala bidang penerangan dan penyuluhan hukum, dr. ismaya hera wardanie, s.h., m.hum., kepala bidang hubungan antar lembaga, saiful bahri s.h, m.h., kepala bagian tata usaha erwin priyadi, s.h, m.h., kepala sekolah sdi al-akbar mojokerto, muhammad shirojudin, jaksa fungsional retna k. rachman, dan jajaran guru ...

JAM-Datun Paparkan Kepastian Hukum Terkait Sengketa Perlindungan Data Pribadi dalam FGD ILUNI UI

jaksa agung muda bidang perdata dan tata usaha negara (jam datun) dr. r. narendra jatna, s.h., ll.m., didaulat menjadi narasumber dalam acara focus group discussion yang diselenggarakan oleh ikatan alumni universitas indonesia (iluni ui) dengan tema “mencari kepastian hukum penyelesaian sengketa berdasarkan undang-undang perlindungan data pribadi”. acara ini digelar pada senin 6 januari 2025 di ruang soemadipradja, fakultas hukum universitas indonesia, depok. dalam materinya, jam-datun memaparkan materinya mengenai “beracara dalam sengketa perlindungan data pribadi”. dengan diberlakukannya undang-undang nomor 27 tahun 2022 tentang pelindungan data pribadi pada oktober 2024, upaya untuk mengurangi risiko kebocoran data dan serangan siber kini menjadi fokus utama peme ...

Rapat Koordinasi Antara Jaksa Agung Muda Bidang Pengawasan dan Komisi Kejaksaan RI

kejaksaan agung ri melaksanakan rapat koordinasi antara jaksa agung muda bidang pengawasan (jam pengawasan) dengan komisi kejaksaan ri di aula jaksa agung muda bidang pengawasan, jakarta, terkait dengan finalisasi memorandum of understanding (mou) dan sinkronisasi data berbentuk digitalisasi laporan. rapat koordinasi ini dilaksanakan di aula bidang pengawasan pada hari senin(06/01/2025). adapun tujuan dari rapat koordinasi ini dalam rangka optimalisasi kinerja dan tata kelola di kejaksaan. jaksa agung muda pengawasan (jam-pengawasan) rudi margono dalam sambutannya mengimbau satuan kerja bidang lain untuk bersinergi dalam memberdayakan institusi secara teknis. terkait dengan kinerja, kejaksaan agung diharapkan tidak hanya menjalani proses teknis penegakan hukum, tetapi juga memaksimalkan pe ...

Kejaksaan Agung Memeriksa 1 Orang Saksi Terkait Perkara PT Duta Palma Korporasi

senin 6 januari 2025, kejaksaan agung melalui tim jaksa penyidik pada direktorat penyidikan jaksa agung muda bidang tindak pidana khusus (jam pidsus) memeriksa 1 (satu) orang saksi, terkait dengan perkara dugaan tindak pidana korupsi (tpk) dan tindak pidana pencucian uang (tppu) dalam kegiatan usaha perkebunan kelapa sawit yang dilakukan oleh pt duta palma group di kabupaten indragiri hulu. adapun saksi yang diperiksa berinisial ot selaku operational risk division pt bank rakyat indonesia (persero) tbk, terkait penyidikan perkara tpk dan tppu dalam kegiatan usaha perkebunan kelapa sawityang dilakukan oleh pt duta palma group di kabupaten indra giri hulu atas nama korporasi tersangka pt palma satu (tpk & tppu), pt siberida subur (tpk & tppu), pt banyu bening utama (tpk & tppu), ...

Kejaksaan Agung Memeriksa 3 Orang Saksi Terkait Perkara Impor Gula

senin 6 januari 2025, kejaksaan agung melalui tim jaksa penyidik pada direktorat penyidikan jaksa agung muda bidang tindak pidana khusus (jam pidsus) memeriksa 3 (tiga) orang saksi, terkait dengan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam kegiatan importasi gula di kementerian perdagangan tahun 2015 s.d. 2016, berinisial: ids selaku sekretaris menteri perdagangan. nas selaku project manager pt sucofindo. ss selaku badan pusat statistik. adapun ketiga orang saksi tersebut diperiksa terkait dengan penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam kegiatan importasi gula di kementerian perdagangan tahun 2015 s.d. 2016 atas nama tersangka ttl dkk. pemeriksaan saksi dilakukan untuk memperkuat pembuktian dan melengkapi pemberkasan dalam perkara dimaksud.

Kolonel Cpm Andi Suci Agustiansyah Dilantik Sebagai Direktur Penindakan Jaksa Agung Muda Bidang Pidana Militer

kejaksaan agung – jaksa agung muda pidana militer (jam-pidmil) mayjen tni dr. m. ali ridho melaksanakan pelantikan kolonel cpm andi suci agustiansyah, s.h. sebagai direktur penindakan pada jaksa agung muda bidang pidana militer pada kamis(02/01/2025) bertempat di gedung menara kartika adhyaksa. pelantikan ini dilaksanakan berdasarkan keputusan panglima tni nomor kep/1545/xii/2024 tanggal 6 desember 2024 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan tentara nasional indonesia, yang ditindaklanjuti dengan keputusan jaksa agung ri nomor 347 tahun 2024 tanggal 17 desember 2024. dengan bergabungnya kolonel cpm andi suci agustiansyah, diharapkan organisasi jam pidmil akan semakin solid dan mampu menjawab tantangan di masa depan. jam-pidmil menutup prosesi pelantik ...

Rapat Tingkat Menteri Desk Koordinasi Pencegahan Korupsi dan Perbaikan Tata Kelola Serta Desk Koordinasi Peningkatan Penerimaan Devisa Negara

kejaksaan agung, jakarta – kejaksaan agung selaku ketua desk menyelenggarakan rapat tingkat menteri pada hari kamis(02/01/2025) terkait desk koordinasi pencegahan korupsi dan perbaikan tata kelola serta desk koordinasi peningkatan penerimaan devisa negara di gedung utama kejaksaan agung, jakarta. adapun agenda rapat yang dilaksanakan pada hari ini, memiliki 2 program yang menjadi fokus dalam rapat kali ini yaitu: desk koordinasi pencegahan korupsi dan perbaikan tata kelola: meningkatkan sinergi antar lembaga untuk mencegah tindak pidana korupsi. memberikan pendampingan kepada bumn dan lembaga negara dalam tata kelola bisnis yang baik. desk koordinasi peningkatan penerimaan devisa negara: memperkuat pengawasan terhadap penerimaan devisa dari sektor ekspor, impor, dan jasa. menyusun ke ...

JPU Nyatakan Sikap Banding atas Putusan Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat kepada Para Terdakwa Perkara Komoditas Timah

tim jaksa penuntut umum (jpu) pada perkara tindak pidana korupsi dalam pengelolaan tata niaga komoditas timah di wilayah ijin usaha pertambangan (iup) pt timah tbk tahun 2015 s.d. 2022, menyatakan sikap atas putusan majelis hakim pengadilan tindak pidana korupsi pada pengadilan negeri jakarta pusat yang tertuang sebagai berikut: menyatakan upaya hukum banding perkara atas nama: harvey moeis tuntutan penuntut umum: pidana penjara 12 tahun, uang pengganti rp210 miliar subsidair enam tahun penjara dan denda rp1 miliar subsidair satu tahun kurungan. putusan majelis hakim: pidana penjara 6 tahun 6 bulan, uang pengganti rp210 miliar subsidair dua tahun penjara dan denda rp1 miliar subsidair enam bulan kurungan. upaya banding terhadap harvey moeis tertuang dalam akta permintaan banding nomor: 68/ ...

Total Data : 1225